Category

Inspirasi

Category

Dalam kunjungan ke Kepi, Kabupaten Mappi beberapa waktu yang lalu, saya lihat salah satu jenis tanaman begonia. Tertarik untuk menanamnya, saya minta bibitnya dan saya bawa ke Merauke. Begonia merupakan salah satu dari sekitar 1.000 spesies sebagian besar tanaman sukulen di keluarga begoniaceae. Karena mudah dikembangkan dan dirawat, banyak orang yang memburu dan mengoleksinya. Ada yang tertarik oleh bunganya yang beragam, ada yang tertarik oleh pola-pola warna daunnya. Begonia yang saya bawa dari Kepi sudah tumbuh…

Di kalangan umat Katolik, bulan Mei dikenal sebagai “Bulan Maria,” bulan di mana devosi khusus dilaksanakan untuk menghormati Santa Perawan Maria. Mengapa demikian? Bagaimana Mei bulan bisa diasosiasikan dengan Bunda Maria? Ada banyak faktor yang menyebabkan hal itu. Pertama-tama, di Yunani dan Roma kuno, bulan Mei didedikasikan untuk dewi-dewi kafir yang berhubungan dengan kesuburan dan musim semi (Artemis dan Flora). Hal ini, dikombinasikan dengan ritual Eropa lainnya yang memperingati awal musim semi, membuat banyak budaya…

Rosario adalah salah satu doa yang paling populer dalam Gereja Katolik kita. Uskup Agung Fulton Sheen mengatakan: “Rosario adalah kitab bagi mereka yang buta, di mana jiwa-jiwa melihat dan di sana ditampilkan drama kasih teragung yang pernah dikenal dunia; Rosario adalah kitab bagi mereka yang sederhana, yang menghantar mereka masuk ke dalam misteri-misteri dan pengetahuan yang lebih memuaskan hati dari pendidikan manusia; Rosario adalah kitab bagi mereka yang lanjut usia, yang matanya tertutup terhadap bayang-bayang dunia…

Warta Kabar Baik Allah hari Minggu Biasa XXIV Tahun C hari ini mengingatkan kita akan Allah yang Maharahim dan Mahapengampun. Kepercayaan kita akan hal itu hendaknya mendorong kita untuk senantiasa berbalik kepada-Nya. Kepada kita disediakan satu cara untuk menyatakan tobat kita dan berbalik kepada Allah, yaitu dengan menerima Sakramen Pengampunan atau Sakramen Rekonsiliasi. Kita melakukan pengakuan dosa itu di hadapan seorang Imam. Bagi orang Katolik, mengaku dosa kepada seorang imam adalah wajar dalam arti hal…

Seorang penulis rohani, Carlo Carretto, tinggal selama beberapa tahun sebagai pertapa di gurun Sahara. Ia menulis beberapa buku dari dunia sunyi itu, termasuk salah satu yang berjudul, “Letters from Desert”. Dalam buku itu ia mengirim pesan bagi kita yang hidup dalam kesibukan dunia ramai. Ia menulis, “Apa yang Tuhan ingin katakan kepada kita yang tenggelam dalam kesibukan? Ia menginginkan kita demikian: Bersabarlah!Belajarlah menanti – satu terhadap yang lain,Menantikan kasih, kebahagiaan, menantikan Tuhan! Belajar menanti! Sesuatu…

“Kata-kata adalah kekuatan paling hebat yang tersedia bagi umat manusia. Kita dapat memilih untuk menggunakan kekuatan ini secara konstruktif dengan kata-kata penyemangat, atau secara destruktif menggunakan kata-kata putus asa. Kata-kata memiliki energi dan kekuatan dengan kemampuan untuk membantu, menyembuhkan, menghalangi, melukai, menyakiti, mempermalukan dan merendahkan hati.” Mengingat kekuatan kata-kata yang kita ucapkan, kita hendaknya mendisiplinkan diri kita sendiri untuk berbicara atas cara yang menunjukkan rasa hormat, kelembutan dan kerendahan hati. Salah satu tanda paling jelas…