Remah Harian

LEBIH DARI SEKADAR KOREKSI

Pinterest LinkedIn Tumblr

Sabda Hidup

Rabu, 11 Agustus 2021, Peringatan St. Klara

“Apabila saudaramu berbuat dosa, tegorlah dia di bawah empat mata. Jika ia mendengarkan nasihatmu engkau telah mendapatnya kembali. Jika ia tidak mendengarkan engkau, bawalah seorang atau dua orang lagi, supaya atas keterangan dua atau tiga orang saksi, perkara itu tidak disangsikan. Jika ia tidak mau mendengarkan mereka, sampaikanlah soalnya kepada jemaat. Dan jika ia tidak mau juga mendengarkan jemaat, pandanglah dia sebagai seorang yang tidak mengenal Allah atau seorang pemungut cukai.”

(Mat 18: 15 – 17)

Permenungan lebih dalam dari Sabda Tuhan dalam Injil hari ini membawa kesadaran bahwa apa yang diajarkan lebih dari sekadar memberi koreksi kepada orang-orang yang bersalah. Di balik semuanya itu adalah KASIH. Kasih sejati. Kasih sejati dan perhatian kita kepada saudara-saudari kita, tidak membiarkan kita untuk diam dan acuh tak acuh terhadap saudara-saudari kita yang mempunyai kelemahan. Diam dan menolak untuk terlibat bukanlah pilihan yang menyelamatkan. Dengan diam dan tak peduli kita dapat jatuh dalam dosa “kelalaian”.

Dalam budaya “malu hati”, “rikuh pekewuh”, mengoreksi saudara-saudari berbuat salah mungkin sulit dilakukan. Namun demi kasih kita kepada mereka, hal itu wajib dilakukan. Sabda Tuhan melalui Nabi Yehezkiel (Yeh 33: 7 – 9) berikut ini patut kita renungkan:

“Dan engkau anak manusia, Aku menetapkan engkau menjadi penjaga bagi kaum Israel. Bilamana engkau mendengar sesuatu firman dari pada-Ku, peringatkanlah mereka demi nama-Ku. Kalau Aku berfirman kepada orang jahat: Hai orang jahat, engkau pasti mati! –dan engkau tidak berkata apa-apa untuk memperingatkan orang jahat itu supaya bertobat dari hidupnya, orang jahat itu akan mati dalam kesalahannya, tetapi Aku akan menuntut pertanggungan jawab atas nyawanya dari padamu. Tetapi jikalau engkau memperingatkan orang jahat itu supaya ia bertobat dari hidupnya, tetapi ia tidak mau bertobat, ia akan mati dalam kesalahannya, tetapi engkau telah menyelamatkan nyawamu.”

Dan lagi: “Di atas semuanya itu, kenakanlah KASIH, sebagai pengikat yang mempersatukan dan menyempurnakan,” (Kolose 3:14)

Bacaan hari ini: Ul. 34:1-12; Mzm. 66:1-3a,5,8,16-17; Mat. 18:15-20

Author

Write A Comment